Mahasiswa UNISMA Ciptakan Appdows, Raih Silver Medal di Ajang Ilmiah Youth International Science Fair (YISF)

[Malang, 18/02/2025] –Tim mahasiswa lintas bidang studi dari UKM Kreasi Universitas Islam Malang kembali mengharumkan nama kampus dengan meraih Silver Medal dalam ajang internasional bergengsi, Youth International Science Fair (YISF) 2025 yang diselenggarakan oleh Indonesian Young Scientist Association bekerja sama dengan Universitas Negeri Malang. Kompetisi ini merupakan ajang internasional yang diikuti oleh 24 negara di seluruh dunia dengan total 500+ peserta.

Tim yang terdiri dari enam mahasiswa dari berbagai disiplin ilmu ini berhasil menarik perhatian dewan juri dengan inovasi mereka dalam bidang literasi keuangan. Adapun anggota tim tersebut adalah:

  • Surya Aditya (Akuntansi) – Ketua Tim
  • Sa’diyatul Abadiyah (Pendidikan Matematika)
  • Rida Mita Sari (Agribisnis)
  • Faizzatul Maulidiyah (Pendidikan Matematika)
  • Rizky Yuliana Prasetyo (Teknik Mesin)
  • Ima Imsiatul Nadhifah (Pendidikan Matematika)

Prestasi ini diraih melalui dua tahap penilaian, yakni paper submission dan online judging. Pada tahap awal, tim mengajukan penelitian berjudul “Improving Economic Stability for Housewives Through Appdows for Enhance Economic Well-being”, sebuah aplikasi inovatif yang dirancang untuk meningkatkan literasi keuangan dan kesejahteraan ekonomi ibu rumah tangga.

Dalam sesi online judging, tim memukau para juri internasional dengan presentasi yang sistematis dan berbobot. Mereka menjelaskan secara mendalam mengenai konsep, implementasi, serta dampak dari proyek inovasi mereka. Kombinasi pemaparan yang jelas, data yang kuat, dan semangat kolaborasi lintas disiplin membuat tim berhasil memperoleh nilai tinggi dan mendapatkan penghargaan Silver Medal.

“Kami sangat bangga atas pencapaian ini. Keberhasilan ini adalah hasil kerja keras, kolaborasi lintas disiplin, serta dukungan dari berbagai pihak,” ujar Surya Aditya selaku ketua tim.

Keberhasilan ini tidak hanya menjadi kebanggaan bagi tim dan Universitas Islam Malang, tetapi juga menjadi inspirasi bagi mahasiswa lain untuk terus berinovasi dan berkompetisi di tingkat internasional. Ke depan, tim pemenang berkomitmen untuk terus mengembangkan proyek mereka agar dapat memberikan dampak yang lebih luas bagi masyarakat.

Penulis: Surya Aditya, Wakil Ketua Umum UKM Kreasi
Temukan kami di:

Email: kreasi@unisma.ac.id

Instagram: @kreasi_unisma

TikTok: @kreasi_unisma

YouTube: UKM Kreasi Unisma