Eksplorasi Alat Musik, UKM Musik Gaung 193 Gelar Workshop Music Equipment

Dalam rangka meningkatkan pengetahuan dan keterampilan anggota dalam menggunakan dan merawat alat musik, UKM Musik Gaung 193 Universitas Islam Malang menyelenggarakan Equipment Workshop yang bertujuan untuk memberikan pemahaman lebih dalam mengenai peralatan musik, teknis pemeliharaan, serta cara bermain yang efektif sehingga dapat meningkatkan kualitas penampilan musik para anggota.

Acara ini dirancang untuk memberikan manfaat praktis bagi anggota yang tertarik dengan alat musik. Dengan tema “All About Music Equipment” diharapkan peserta dapat menerapkan pengetahuan yang diperoleh dalam aktivitas bermusik sehari-hari.

Kegiatan berlangsung di Studio UKM Musik Gaung 193 dengan metode pelaksanaan dibagi dengan 3 sesi. Untuk sesi pertama, acara ini mengusung pemahaman mendalam tentang alat musik Gitar dan Bass. Peserta diberikan wawasan tentang teknik-teknik dasar dan lanjutan, serta cara merawat dan menyetting alat musik tersebut untuk mendapatkan performa terbaik. Sesi ini juga mencakup demo langsung oleh instruktur, yang menunjukkan cara memodifikasi suara dan menggunakan berbagai efek untuk meningkatkan kualitas permainan.

Pada sesi kedua, fokus beralih ke alat musik Keyboard dan Drum, di mana peserta diajarkan tentang berbagai jenis keyboard, teknik bermain, serta cara mengintegrasikan drum dalam berbagai genre musik. Setiap peserta berkesempatan untuk mencoba alat musik yang dibahas dan mendapatkan feedback langsung dari instruktur.

Sesi terakhir dikhususkan untuk pemahaman mengenai equipment Sound System, di mana peserta diberikan pengetahuan mendalam tentang komponen-komponen penting dalam sistem audio, seperti mixer, amplifier, dan speaker. Mereka belajar tentang cara merakit kebutuhan, mengatur, dan mengoptimalkan sound system untuk berbagai jenis acara dan setting baik di studio maupun di panggung live. Instruktur juga menjelaskan teknik-teknik dasar dalam pengaturan suara, termasuk equalization, balancing, dan troubleshooting masalah umum yang mungkin terjadi.

Pada setiap akhir sesi peserta berkesempatan untuk diskusi interaktif dan tanya jawab, dimana peserta dapat berbagi pengalaman dan mendapatkan tips tambahan mengenai alat musik yang mereka minati. Workshop ini bertujuan tidak hanya untuk memperluas pengetahuan peserta, tetapi juga untuk membangun komunitas musik yang lebih solid dan terhubung.